Mahasiswa Barsela Desak PT MIFA Bersaudara agar Dibekukan

DETIK ACEH

- Redaksi

Senin, 4 November 2024 - 08:00 WIB

50109 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH – Keberadaan perusahaan tambang batu bara di Kawasan Barat Selatan Aceh (Barsela), tepatnya di Kabupaten Nagan Raya, dinilai tidak memberi dampak positif bagi masyarakat Aceh, khususnya yang ada di Barsela.

“Kami dari komponen mahasiswa asal Barsela menilai keberadaan PT MIFA Bersaudara lebih besar mudharatnya bagi masyarakat Aceh,” ujar Teuku Wariza Arismunandar, tokoh mahasiswa asal Aceh Selatan di Banda Aceh, Senin (04/10/2024).

Teuku Wariza Arismunandar yang juga Ketua Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) menambahkan, manfaat PT MIFA bagi orang Aceh sangat kecil dan nyaris tidak ada.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kecil sekali manfaat PT MIFA bagi orang Aceh. Sementara kondisi alam Aceh semakin rusak, jalan rusak dan berdedu. Resiko bencana di depan mata dan ini akan ditanggung oleh masyarakat Aceh. Sungguh terlalu,” ujar aktivis tampan ini.

Wariza memberi contoh, karyawan PT MIFA terutama para petinggi level manager ke atas, didominasi para pendatang dari luar Aceh.

“Karyawan dari para pendatang ini disebut-sebut kemudian memasukkan lagi orang dari luar Aceh untuk bekerja di MIFA. Maka terjadilah yang namanya buya krueng teudong-dong, buya tamong meuraseuki,” ujar dia.

“Kasihan kami melihat orang Aceh yang hampir tak ada tempat di PT MIFA. Pepatah Aceh tentang buya krueng itu harus dihentikan di PT MIFA. Ini mendesak. Makanya bekukan PT MIFA lalu rombak SDM,” tegas Wariza.

Selain itu, Wariza meminta pihak petinggi PT MIFA untuk melakuan kros cek apa yang dilakukan oleh Manager CSR PT MIFA berinisial AN yang juga pendatang dalam hal dana CRS untuk mahasiswa, perekrutan karyawan dan kemitraan dengan orang Aceh.

“Sumber-sumber masalah di PT MIFA perlu diurai lalu diamputasi agar PT MIFA dapat dekat dengan orang Aceh, terutama masyarakat Barsela. Hal ini mendesak sebelum muncul masalah yang lebih besar,” pesan Wariza.

Wariza memesan agar PT MIFA memperbanyak keberadaan orang Aceh di jajaran elit dan juga karyawan.

“Tak tega kita lihat orang Aceh hanya banyak di jajaran office boy atau sopir truk saja di PT MIFA. Ketahuilah SDM Aceh tak kalah dari pendatang,” katanya.

PT MIFA, melalui CRS dari para direktur, dia sarankan agar menyiapkan remaja dan pemuda setempat untuk sekolah dan kuliah di jurusan pertambangan hingga tamat S1 atau S2 lalu direkrut menjadi karyawan.

“Hal ini akan terjadi jika manager CSR dipegang oleh orang Aceh, paham persoalan Aceh dan cinta terhadap Aceh,” tegas Wariza Arismunandar. []

Berita Terkait

PLN UID Aceh Salurkan Donasi untuk Gaza Melalui LAZNAS YAKESMA
Abu Razak Berpulang, Tarmizi Age: Selamat Jalan, Pejuang dan Pemimpin Kami
JP-BARSELA Sampaikan Duka yang Sangat Mendalam Atas Berpulangnya Abu Razak
ARAH Berlangsungkawa Atas Meninggalnya Sang Pejuang Abu Razak
ARAH Apresiasi Pemerintah Mualem-Dek Fad Tunjuk M. Nasir Sekda Aceh
Bea Cukai Aceh Musnahkan Barang Impor Ilegal Berupa Bawang Merah dan Pakaian Bekas
Ribuan Masyarakat Serbu Program Pasar Sembako Murah PLN
Partai Perjuangan Aceh Gelar Buka Puasa Bersama, Prof. Marniati Ajak Kader Perkuat Kebersamaan

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:11 WIB

Pastikan Keamanan Idul Fitri, Polres Pidie Jaya Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:45 WIB

Polres Aceh Singkil Gelar Operasi Ketupat Seulawah 2025: Pastikan Keamanan Mudik Idul Fitri 1446 H yang Aman, Nyaman, dan Lancar

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:47 WIB

Pastikan Keamanan Idul Fitri, Polres Pidie Jaya Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat

Kamis, 20 Maret 2025 - 04:52 WIB

Polres Pidie Jaya dan Insan Pers Berbuka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi demi Kamtibmas yang Kondusif

Rabu, 19 Maret 2025 - 18:05 WIB

Kapolres Pidie Jaya Sidak Pasar dan SPBU: Pastikan Stok Sembako dan BBM Stabil Selama Ramadhan

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:05 WIB

Ikut Giat Safari Ramadhan Wagub, IWO PW Aceh Sempatkan Konsolidasi Dengan PD Kota Subulussalam

Selasa, 18 Maret 2025 - 22:47 WIB

Tim Puslitbang Polri Teliti Profesionalitas dan Mitigasi Etik di Polres Pidie Jaya

Selasa, 18 Maret 2025 - 09:56 WIB

Polri Berduka, Kapolsek dan Dua Anggota Gugur Saat Bertugas di Way Kanan

Berita Terbaru