Peluncuran Motor Listrik, PLN UID Aceh Siap Tingkatkan Layanan Kelistrikan

REDAKSI BANDA ACEH

- Redaksi

Selasa, 5 November 2024 - 08:28 WIB

50135 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Peluncuran Motor Listrik, PLN UID Aceh Siap Tingkatkan Layanan Kelistrikan

BANDA ACEH – Peluncuran 22 unit motor listrik di PLN UID Aceh pada 5 November 2024 menjadi langkah positif dalam meningkatkan pelayanan kelistrikan kepada masyarakat. Acara yang berlangsung di kantor PLN UID Aceh ini dibuka oleh General Manager,Mundhakir, dihadiri oleh jajaran SRM, MSB teknik, perwakilan berbagai bidang serta petugas Pelayanan teknik.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penggunaan kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) untuk kendaraan operasional juga merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden RI Joko Widodo melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Sebagai Kendaraan Dinas Operasional dan/atau Kendaraan Perorangan Dinas Instansi Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah.

Mundhakir mengungkapkan harapannya bahwa peluncuran ini akan meningkatkan efisiensi operasional dan memberikan pelayanan yang lebih baik terkait kelistrikan. Gangguan Listrik atau pemadaman yang dialami pelanggan dapat diselesaikan secara cepat oleh petugas Yantek yang difasilitasi motor listrik dan peralatan serta perlengkapan yang lengkap serta memadai.

“Penggunaan motor listrik sejalan dengan upaya PLN untuk mendukung penggunaan energi terbarukan dan mengurangi emisi karbon. Para pegawai PLN Aceh berpartisipasi secara langsung dengan beramai-ramai beralih ke penggunaan motor listrik dalam kegiatan sehari-hari. Touring ini juga bertujuan menciptakan antusiasme masyarakat untuk menggunakan motor listrik, sebagai aksi nyata dalam mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil dan menciptakan lingkungan yang lebih bersih.

Selain ramah lingkungan, kelebihan motor listrik diantaranya tidak memerlukan biaya opersional tinggi, kemudahan pengisian daya listrik kendaraan yang bisa dilakukan tidak hanya dirumah tetapi juga di stasiun pengisian kendaraan listrik umum, Motor listrik juga beroperasi dengan suara yang lebih sedikit, menciptakan pengalaman berkendara yang lebih tenang dan nyaman.,” ungkap Mundhakir.

Senior Manager Distribusi, Fauzan juga mengatakan “ Penggunaan motor listrik untuk Yantek juga sangat membantu apabila terjadi gangguan di malam hari. Hal ini dikarenakan motor listrik nyaris tidak mengeluarkan suara sehingga masyarakat tidak akan terganggu kenyamanannya” ujarnya.

Inisiatif ini tidak hanya berkontribusi pada keberlanjutan lingkungan, tetapi juga meningkatkan citra PLN sebagai perusahaan yang inovatif dan peduli terhadap masyarakat. Dengan langkah ini, PLN UID Aceh berkomitmen untuk terus mendukung transformasi energi yang berkelanjutan.(Heri)

Berita Terkait

Muhammad Fajarul: Abg Samalanga Sosok Pemimpin Responsif dan Layak Dampingi Muallem Sebagai Plt Sekjend Partai Aceh
Kanwil Bea Cukai Aceh Perkuat Komitmen Pengarusutamaan Gender di Lingkungan Kerja
Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif
Polda Aceh Perlombakan Call Center 110: Upaya Memotivasi Operator agar Makin Responsif
Lonjakan Harga Tiket Pesawat ke Aceh, SAPA Desak Pemerintah Segera Bertindak
Ny. Habibatussania Safriadi Resmi Dilantik sebagai Ketua TP PKK, Dekranasda, dan Bunda PAUD Aceh Singkil Periode 2025-2030 Di Banda Aceh.
DEMA UIN AR-RANIRY Gelar FGD “Tantangan Dan Ancaman Digitalisasi: Menjaga Stabilitas Sosial Di Era Revolusi Industri 4.0”
PLN UID Aceh Salurkan Donasi untuk Gaza Melalui LAZNAS YAKESMA

Berita Terkait

Kamis, 27 Maret 2025 - 11:55 WIB

Oka Mahendra Kades Peulekung Berikan BLT – DD Tahun 2025 Secara Simbolis.

Kamis, 27 Maret 2025 - 00:53 WIB

Pemilihan Rektor IAIN Lhokseumawe, Ajang Adu Kuat Dukungan Parpol

Senin, 24 Maret 2025 - 22:12 WIB

MPC – PP Nagan Raya Gelar Buka Puasa Bersama Dan Santunan Anak Yatim.

Senin, 24 Maret 2025 - 03:32 WIB

Kadis Perhubungan Nagan Raya Resmi Jadi Anggota RAPI Nagan Raya.

Minggu, 23 Maret 2025 - 01:26 WIB

Ketika Polisi Merangsek ke Ranah Sipil, Kemana Mahasiswa dan Pejuang Demokrasi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 20:26 WIB

Ratusan Warga Penguna Jalan Terima Takjil Dari YJI Cabang Nagan Raya.

Sabtu, 22 Maret 2025 - 15:26 WIB

Ratusan Anak Yatim Ceria PT Socfindo Seumayam Berikan Santunan.

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:20 WIB

Ratusan Anak Yatim Ring Satu PT Socfindo Seunagan Nagan Raya Terima Bantuan

Berita Terbaru

SUBULUSSALAM

Honor Mukim Tertunda, BKAM Kota Subulussalam Kecam Pemerintah

Jumat, 28 Mar 2025 - 05:57 WIB