Panen Raya Semangka Program Ketahanan Pangan Kodim 0118 Subulussalam Di dukung Ketua DPRK Menghasilkan Buah Segar Berkat Kolaborasi TNI dan Petani

SYAHBUDDIN PJ

- Redaksi

Rabu, 18 Desember 2024 - 16:06 WIB

50392 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Subulussalam, l Detik Aceh.com ~ Ada transfer ilmu pertanian, ada sosialisasi penguasaan dari analisa usaha tani pertanian atas program ketahanan pangan Kodim 0118/Subulussalam. Tampak saat panen perdana Buah Semangka di Kampong Suka Makmur Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam, Rabu (18/12/2024). Demikian disampaikan Ade Fadli Ketua Dewan Perwakilan Rakyat(DPRK) Kota Subulussalam.

 

Tampak hadir Ketua DPRK Ade Fadly Pranata Bintang, Letkol Inf Un Wahyu Nugroho Dandim 0118, Waka Polres, Unsur Banggar DPRK Subulussalam, H. Abdul Hamid Ketua KTNA dari partai Golkar Wandi Sijabat(unsur banggar), penyuluh Pertanian, Babinsa Simpang Kiri serta Kasman Alizar Tokoh Masyarakat Kota Subulussalam bersama LSM Suara Putra Aceh di panen buah semangka program ketahanan pangan Kodim 0118 Subulussalam itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sinergi dan saling dukung antara DInas Pertanian dan Kodim 0118 Subulussalam sekaligus adanya dukungan kuat dari lembaga DPRK dalam mewujudkan swasembada pangan perlu dilakukan, agar sumberdaya yang dimiliki kedua institusi ini dapat digunakan secara optimal.

“Namun demikian, leading sector kegiatan ini tetap berada di Dinas Pertanian.TNI, dalam hal ini Kodim 0118 Subulussalam hanya mendorong dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat bersama PPL. TNI mempunyai kepentingan dalam terwujudnya swasembada pangan, karena keberhasilan dalam mewujudkan swasembada pangan akan dapat mendukung tercapainya ketahanan pangan menuju ketahanan nasional.” Ujar Letkol Inf Un Wahyu Nugroho Dandim 0118 Subulussalam usai melakukan panen buah Semangka di lahan Ketahanan pangan Kodim 0118 Subulussalam tersebut.(*)

Pewarta : {Khalikul Sakda}

 

Berita Terkait

Dugaan Penyalahgunaan Wewenang, Kasi PMD Kecamatan Longkib Diduga Terlibat Pungli dalam Proses Pembuatan APBDes
Peran Wartawan dalam Mengawasi Kinerja Pemerintah dan aMenyampaikan Informasi kepada Masyarakat
“Pemko Subulussalam Didesak Pertimbangkan Kembali Keputusan Pemberhentian PT MSB II”
“Pemerintah Desa Rantau Panjang Salurkan BLT Bertepatan Dengan Idul Adha”
Polsek Samdua dan Masyarakat Bersinergi Membersihkan Pohon Tumbang di Jalan
“Wartawan Bukan Musuh, Pejabat Diminta Menghargai Peran Jurnalistik”
Sat Reskrim Polres Subulussalam Kembali Tangkap Seorang Terduga Pelaku Judi Online
Polres Subulussalam Gencar Patroli Antisipasi Premanisme Jaga Situasi Kamtibmas