KPA Sagoe 131 Peureulak Peringati HUT RI ke-80 dengan Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim

DETIK ACEH

- Redaksi

Minggu, 17 Agustus 2025 - 16:52 WIB

50219 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH TIMUR – Komite Peralihan Aceh (KPA) Sagoe 131 wilayah Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, menggelar doa bersama dan santunan untuk anak yatim dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Ahad (17/8/2025).

Majelis Tinggi Sagoe 131 Sungai Raya, Ishak Ismail, mengatakan kegiatan ini dipusatkan di Gampong Labuhan Keude, Kecamatan Sungai Raya, mulai pukul 11.00 WIB. “Ada tiga agenda yang dilaksanakan oleh KPA Sagoe 131 dalam memperingati HUT ke-80 Republik Indonesia, yaitu doa bersama, santunan anak yatim, dan makan bersama,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 80 anak yatim menerima santunan, semua berasal dari kampung setempat. Acara dihadiri ratusan masyarakat dan pengurus KPA wilayah Peureulak, berlangsung aman dan damai. “Kegiatan seperti ini baru dilaksanakan tahun ini. Ke depan, kita berharap akan lebih meriah lagi,” kata Ismail.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara ini juga dihadiri sejumlah tokoh penting, di antaranya Hamdani atau yang akrab disapa Wak Dan selaku Ketua KPA wilayah Peureulak, Muntasir alias Panglima Age wilayah Peureulak, Jainuddin Panglima Sagoe 131 Sungai Raya, serta Said Reza Azmi, anggota DPRK Aceh Timur dari Fraksi Partai Aceh.

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian KPA Sagoe 131 terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yatim, sekaligus menunjukkan semangat persatuan dan solidaritas di tengah momentum peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia.

Berita Terkait

Kolaborasi Penegakan Hukum, Bea Cukai Langsa dan Satpol PP-WH Aceh Timur Tindak Peredaran Rokok Ilegal
Penolakan terhadap Kehadiran Wartawan Terjadi saat Rapat Desa di Aceh Timur, Mantan Geuchik Sebut Harusnya Terbuka
RIbuan Warga Dan 32 ORMAS Dan OKP Siap Ramaikan Aceh Timur For Palestine
Perbaiki Tata Kelola ASN: PPL Bukan Bendahara, Aceh Timur Diminta Lakukan Evaluasi Mendesak
BKPRMI Aceh Timur Hadir di Tengah Kesedihan Keluarga Korban Pembunuhan, Serahkan Bantuan dan Santunan Anak Yatim
Warga Aceh Timur Meninggal di Lapas Nusakambangan, Keluarga Terkendala Biaya Pemulangan Jenazah
Peringatan: Mutasi PPL oleh Plt. Kepala Dinas Berpotensi Rugikan Petani di Aceh Timur
Mantan Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib Dipanggil Jaksa Besok Terkait Dugaan Korupsi PT Brata Maju

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 05:03 WIB

Scoopy Vs Brio di Aceh Besar, 1 Orang Tewas dan 1 Kritis

Senin, 15 September 2025 - 22:14 WIB

Komunitas Senyum Anak Nusantara Chapter Aceh Gelar Sekolah Nusantara di Gampong Lambitra

Rabu, 27 Agustus 2025 - 18:39 WIB

Menuju Aceh Meusyeuh, Polda Aceh Tegaskan Komitmen Jaga Keamanan dan Kedamaian

Jumat, 22 Agustus 2025 - 07:44 WIB

Bom Peninggalan Belanda Ditemukan di Aceh Besar, Polisi Amankan Lokasi

Rabu, 20 Agustus 2025 - 16:31 WIB

Polsek Baitussalam Ungkap Kasus Pencurian Rp70 Juta, Dua Pelaku Diamankan

Jumat, 15 Agustus 2025 - 18:53 WIB

“MK Putuskan Masa Jabatan Keuchik di Aceh Tetap 6 Tahun, Ini Alasannya”

Sabtu, 29 Maret 2025 - 16:25 WIB

Shalat Idul Fitri 1446 H di Aceh Besar, 61 Khatib ternama Tampil

Kamis, 27 Februari 2025 - 22:41 WIB

Akhir Sya’ban 1446 H, Inilah Khatib Jumat se Aceh Besar

Berita Terbaru